sambak.desa.id – Bupati Magelang menghadiri Tarawih Keliling dan Silaturahim (Tarhim) di Desa Sambak Kecamatan Kajoran Kabupaten Magelang . Tak kurang dari 300 jamaah memadati Masjid Sabilal Muttaqin di dusun jarakan barat jum’at (24/06/2016). Dalam kesempatan tersebut Bupati Magelang Zaenal Arifin hadir bersama rombongan dari beberapa unsur antara lain Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Magelang, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Magelang serta perwakilan Badan Usaha Milik Negara/Daerah (BUMN/BUMD).
Bupati berpesan kepada masyarakat bahwa bulan ramadhan yang tinggal sepuluh hari terkahir baiknya dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk beribadah. Selain itu Bupati juga mengapresiasi kegiatan pemuda yang ada di Desa sambak.
“Marilah di ramadhan sepuluh hari terakhir ini kita tingkat ibadah kita kepada Allah. Saya juga sangat mengapresiasi kegiatan pemuda yang ada di desa sambak ini. Sangat kreatif, dan saya harap terus ditingkatkan. Karena pemuda merupakan penggerak dan penyambung pembangunan di daerah”. Ujarnya.
Kepala Desa Sambak Dahlan dalam sambutannya juga sangat berterima kasih atas kehadiran Bupati Magelang beserta rombongan ke Desa Sambak Kecamatan kajoran.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati beserta rombongan yang berkenan hadir di Desa Sambak dalam kesempatan yang baik ini.” Kata dia.
Acara yang di mulai pukul 19.00 tersebut berakhir sekitar pukul 22.00 waktu setempat. Setelah tarawih dilanjutkan dengan tausiyah oleh Drs. Askar Affandi baru kemudian di akhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari beberapa unsur yang ikut dalam rombongan.